Jumat, 29 Maret 2013

Wisata kuliner di kampung inggris (Pare)

Ketika kita pergi atau berlibur pasti ada kuliner yang khas yang hanya terdapat ditempat tersebut. Dan ketika saya berada selama 2 minggu di pare kediri, saya pun berwisata kuliner. Karen menurut saya melalui makanan, kenangan dapat tercipta.



WAKAPO (Warung Kampung Pojok)
Warung ini terletak dipojok jalan anyelir maka dari itu sang pemilik menamainya warung kampung pojok. Disini menjual makanan dengan sistem prasmanan, tempat makannya ada yang lesehan ada juga dengan kursi dan meja. Makanan disini tergolong murah dan rasanya enak.






Ketan susu
Ini bukan ketan susu biasa, karena bumbu yang menjadi topingnya khas sekali berbeda dengan ketan bumbu lainnya. Bumbu yang menjadi topingnya ini, berasal dari campuran serbuk kedelai dengan kelapa. Nilai tambah tempat ini berada di pinggir sawah, menambah kenikmatan pengunjung dalam menyantapnya.





masih banyak lagi wisata kuliner yang belum sempat saya datangi salah satunya yaitu wisata jamur. Dimana tempat itu menjual segala makanan yang diolah dengan bahan dasar jamur. Ketika nanti saya kembali lagi ke pare mungkin saya akan mencobanya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar